Kami sedang bekerja untuk memulihkan aplikasi Unionpedia di Google Play Store
KeluarMasuk
🌟Kami menyederhanakan desain kami untuk navigasi yang lebih baik!
Instagram Facebook X LinkedIn

Pembuluh tapis

Indeks Pembuluh tapis

Pembuluh tapis atau floem (phloem, dari bahasa Yunani φλόος / Lat. phloos, berarti "pepagan".) adalah jaringan pengangkut pada tumbuhan berpembuluh (Tracheophyta) yang berfungsi dalam transportasi hasil fotosintesis, terutama gula sukrosa, dan berbagai metabolit lainnya dari daun menuju bagian-bagian tumbuhan lainnya, seperti batang, akar, bunga, buah, biji, dan umbi.

Daftar Isi

  1. 20 hubungan: Akar, Alfabet Latin, Bahasa Yunani, Batang, Biji, Buah, Bunga, Fotosintesis, Gula, Jaringan pengangkut, Kambium, Metabolisme, Pembuluh kayu, Pepagan, Protoplasma, Sel (biologi), Sukrosa, Tumbuhan, Tumbuhan berpembuluh, Umbi.

  2. Jaringan (biologi)

Akar

Pada tumbuhan berpembuluh, akar adalah organ tumbuhan yang berperan penting dalam menahan berdirinya tumbuhan dan menyerap air serta nutrisi ke dalam tubuh tumbuhan, yang memungkinkan tumbuhan tumbuh lebih tinggi dan lebih cepat.

Lihat Pembuluh tapis dan Akar

Alfabet Latin

Alfabet Latin, Aksara Latin, Huruf Latin, atau Aksara Romawi adalah alfabet yang pertama kalinya dipakai oleh orang Romawi untuk menuliskan bahasa Latin kira-kira sejak abad ke-7 Sebelum Masehi.

Lihat Pembuluh tapis dan Alfabet Latin

Bahasa Yunani

Bahasa Yunani (bahasa Yunani Modern: Ελληνικά Elliniká; Hellēnikḗ) adalah suatu bahasa Indo-Eropa yang dituturkan di Yunani, Siprus, Albania bagian selatan, dan sebagian daerah-daerah di pesisir Laut Hitam, Anatolia, dan Semenanjung Italia bagian selatan.

Lihat Pembuluh tapis dan Bahasa Yunani

Batang

Batang (bahasa Latin: caulis) merupakan salah satu dari organ dasar tumbuhan berpembuluh.

Lihat Pembuluh tapis dan Batang

Biji

Biji dalam sebuah cabai merah yang terbuka Biji (semen) adalah bakal biji (ovulum) dari tumbuhan berbunga yang telah masak.

Lihat Pembuluh tapis dan Biji

Buah

Kios buah di Barcelona, Spanyol. Buah adalah hasil reproduksi antara putik dan serbuk sari pada tumbuhan.

Lihat Pembuluh tapis dan Buah

Bunga

Sebuah poster dengan bunga atau kuntum bunga yang dihasilkan oleh dua belas spesies tanaman berbunga dari berbagai familia berbeda. Bunga di Belanda. Bunga atau kembang (dari ꦏꦼꦩ꧀ꦧꦁ kêmbang) adalah alat reproduksi seksual pada tumbuhan berbunga (divisio Magnoliophyta atau Angiospermae, "tumbuhan berbiji tertutup").

Lihat Pembuluh tapis dan Bunga

Fotosintesis

Fotosintesis adalah suatu proses biokimia pembentukan karbohidrat dari bahan anorganik yang dilakukan oleh tumbuhan, terutama tumbuhan yang mengandung zat hijau daun, yaitu klorofil.

Lihat Pembuluh tapis dan Fotosintesis

Gula

Kristal Gula yang sudah dimurnikan. Gula adalah suatu karbohidrat sederhana yang menjadi sumber energi dan komoditas perdagangan utama.

Lihat Pembuluh tapis dan Gula

Jaringan pengangkut

tobrut (vascular tissue) adalah salah satu dari tiga kelompok jaringan permanen yang dimiliki tumbuhan hijau berpembuluh (Tracheophyta).

Lihat Pembuluh tapis dan Jaringan pengangkut

Kambium

Kambium adalah lapisan jaringan meristematik pada tumbuhan yang sel-selnya aktif membelah dan bertanggung jawab atas pertumbuhan sekunder tumbuhan.

Lihat Pembuluh tapis dan Kambium

Metabolisme

Tampilan metabolisme seluler yang disederhanakan. Struktur adenosin trifosfat (ATP), zat antara utama dalam metabolisme energi. Metabolisme (μεταβολισμος, metabolismos, 'perubahan') adalah seluruh reaksi biokimia yang bertujuan untuk mempertahankan kehidupan pada suatu organisme.

Lihat Pembuluh tapis dan Metabolisme

Pembuluh kayu

Diagram skematik bagian melintang batang, pembuluh kayu ditunjukan oleh lingkaran merah pada nomor 8 Pembuluh kayu atau xilem adalah salah satu jaringan pengangkut yang sangat kompleks dan terdiri dari berbagai jenis bentuk sel.

Lihat Pembuluh tapis dan Pembuluh kayu

Pepagan

Kulit kayu ''Juniperus phoenicea'' Pepagan atau kulit kayu adalah lapisan terluar batang dan akar tumbuhan berkayu.

Lihat Pembuluh tapis dan Pepagan

Protoplasma

Protoplasma adalah bagian hidup dari sebuah sel yang dikelilingi oleh membran plasma.

Lihat Pembuluh tapis dan Protoplasma

Sel (biologi)

Dalam biologi, sel adalah kumpulan materi paling sederhana yang dapat hidup dan merupakan unit penyusun semua makhluk hidup.

Lihat Pembuluh tapis dan Sel (biologi)

Sukrosa

Sukrosa merupakan suatu disakarida yang dibentuk dari monomer-monomernya yang berupa unit glukosa dan fruktosa, dengan rumus molekul C12H22O11.

Lihat Pembuluh tapis dan Sukrosa

Tumbuhan

Dalam biologi, Tumbuhan adalah organisme eukariota multiseluler yang tergolong ke dalam kerajaan Plantae.

Lihat Pembuluh tapis dan Tumbuhan

Tumbuhan berpembuluh

Tumbuhan berpembuluh, Trachaeophyta (dibaca: tra-ke-o-fi-ta), atau Tracheobionta adalah kelompok tumbuhan yang telah memiliki sistem-sistem pembuluh yang jelas dan khas untuk menyalurkan hara/nutrien dari tanah oleh akar ke bagian tajuk (shoot) serta untuk menyalurkan hasil fotosintesis dan metabolisme dari daun ke bagian-bagian lain tubuhnya.

Lihat Pembuluh tapis dan Tumbuhan berpembuluh

Umbi

Umbi kentang dengan "mata" yang merupakan kuncup sebagai sarana reproduksi. Umbi adalah organ tumbuhan yang mengalami perubahan ukuran dan bentuk ("pembengkakan") sebagai akibat perubahan fungsinya.

Lihat Pembuluh tapis dan Umbi

Lihat juga

Jaringan (biologi)

Juga dikenal sebagai Floem, Fluem, Phloem.